RINDAM IV/DIP SUKSESKAN PUNCAK PERINGATAN
HARI JUANG INFANTERI KE 76 TAHUN 2024
MAGELANG-Puncak peringatan Hari Juang Infanteri ke-76 tahun 2024, Danrindam IV/Diponegoro Kolonel Inf Hindratno Devidanto, S.E., M.M, M.Han, mendampingi Kapoksahli Pangdam IV/Diponegoro, Brigjen TNI Zainul Bahar, S.H., M.Si., bersama Prajurit Korps Infanteri Kodam IV/Dip semangat jalan kaki mengikuti etape terakhir Peleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya (YWPJ) . Start dari Lapangan Sindas menuju finish di Mako Rindam IV/Dip, Kamis (19/12/2024).
Diketahui Hari Juang Infanteri merupakan simbol kejayaan dan kemuliaan Korps yang harus dijunjung tinggi. Korps Infanteri sendiri adalah Korps terbesar di TNI Angkatan Darat. Di tahun 2024 Hari Juang Infantri mengusung tema “Infanteri yang profesional Modern dan Adaptif, Mendukung Indonesia Maju”.
Dalam amanat Danpusenif Letjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M yang dibacakan oleh Irup Kapoksahli Pangdam IV/Diponegoro, Brigjen TNI Zainul Bahar, S.H., M.Si., menyampaikan selaku Danpussenif dan Pribadi, Saya mengucapkan "Selamat Hari Juang Infanteri" Kepada Segenap Korps Infanteri TNI AD dimanapun berada, disertai dengan rasa terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas pengabdian saudara sekalian selama ini. Hari Juang Infanteri yang kita peringati merupakan hari bersejarah bagi Korps Infanteri TNI Angkatan Darat, sekaligus mengingatkan kita akan perjuangan Kemerdekaan Republik Indonesia dari agresi militer Belanda.
Semangat perjuangan infanteri tersebut prajurit senantiasa tercermin dalam tema Hari Juang Infanteri Tahun Ini, Yaitu "Infanteri Yang Profesional, Modern Dan Adaptif Untuk Mendukung Tugas Pokok TNI AD". Melalui tema ini, koprs infanteri bergerak Dengan Berpedoman Pada Roadmap Infanteri Dalam Mengemban Tugas Yang Semakin Kompleks Dan Dinamis Seiring Dengan Selalu Bertransformasi Di Segala Aspek dalam rangka meningkatkan kapabilitas Sebagai Garda Terdepan Dalam pertempuran.
Saya Perintahkan Kepada Seluruh Prajurit Infanteri Agar Mengambil Lesson Learned Dari Peringatan Hari Juang Infanteri Ini Berupa Sikap Pantang Menyerah, Rela Berkorban, Militan, Jiwa Korsa, Kerja Keras, Berbuat Terbaik Dan Yang Terpenting Adalah Manunggal Dengan Rakyat. Kita Wajib Menjadikan Kemanunggalan Tni Dengan Rakyat Sebagai Pendorong Pengabdian Kita Dalam Menghadapi Tantangan Masa Depan .dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan Negara NKRI.
"Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada semua pihak yang telah mendukung keberhasilan tugas- tugas prajurit infanteri dan sekaligus mengajak semua komponen bangsa untuk tetap menjaga keutuhan negara Kesatuan Republik Indonesia," pungkasnya.
Setelah melaksanakan Upacara Hari Infanteri Ke-76 kegiatan dilanjutkan dengan acara Syukuran dalam rangka peringatan Hari Juang Infanteri Ke-76 Tahun 2024, Pemotongan Tumpeng dan Penyerahan Piala Hari Juang Infanteri diantaranya Juara Peleon Beranting Peleton Inti Juara 1, Yonif 412/BES, Juara 2, Yonif 408/SBH, Juara 3, Yonif 403/WP dan Peleton Pendamping terbaik diraih oleh Yon Zipur 4/TK. Serta Satuan Tertitorial Terbaik diraih oleh Kodim 0712/Blora.
penrindamivdip.2024
https://www.instagram.com/p/DDxtVAcTA4i/?igsh=MXdiNnRiOHZtaXNiNQ==